Sekretaris DPRD Purwakarta, Drs. H. Suhandi, M.Si saat menyerahkan door price kepada Tiara Rahmawati, warga Desa Ciherang, Kecamatan Pasawahan yang beruntung mendapat door price. |
PURWAKARTA - Pemerintah Kabupaten Purwakarta, Jawa Barat, menggelar pameran pembangunan dan festival produk UMKM/ekonomi kreatif yang diselenggarakan di Taman Pasanggarahan Pajajaran sejak Kamis hingga Minggu malam (23/7/2023).
Pameran pembangunan tersebut merupakan rangkaian Hari Jadi Kota Purwakarta Ke-192 dan Kabupaten Purwakarta Ke-55 yang diikuti oleh Seluruh Dinas, Badan dan Kecamatan yang ada di Kabupaten Purwakarta
Dan, salah satu stand Pemeran Pembangunan di alun-alun Pemkab Purwakarta itu juga di isi oleh stand milik Sekretariat DPRD Kabupaten Purwakarta.
Keunikan dari stand Setwan yang ditampilkan pihak penanggungjawab stand Setwan (Sekretariat Dewan) adalah dengan menyiapkan dan menyediakan hadiah berupa door price sehingga banyak dikunjungi warga yang mampir ke stand Setwan.
Hadiah yang disiapkan pihak Sekretariat DPRD Purwakarta diantaranya kipas angin, magic com, kompor portable, dispenser serta hadiah menarik lainnya. Hadiah itu diperuntukan bagi warga yang beruntung setelah mengisi formulir yang disediakan di tempat stand Setwan, bahkan menurut laporan yang disampaikan pihak panitia stand Setwan yang mendapat door price pengunjung dari Kabupaten Sukabumi yang sedang mampir dan menyaksikan pameran pembangunan yang diselenggarakan oleh Pemkab Purwakarta dalam rangka HUT Purwakarta tahun 2023.
"Terimakasih atas kerja kreatifnya dari tim yang ditugaskan pada stand pembangunan HUT Purwakarta sehingga stand Setwan banyak pengunjung yang datang dan mampir ke stand Setwan karena ide-ide kreatif yang dituangkan dan diaplikasikan. Juga terimakasih saya sampaikan kepada seluruh pegawai Setwan baik ASN maupun Non ASN yang telah bergotong royong dan bekerjasama menyukseskan pameran pembangunan,”Demikian disampaikan Sekretaris DPRD Purwakarta, Drs. H. Suhandi, M.Si pada apel pagi Senin (24/7/2023). (Humas Setwan)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar