Jumat, 28 Oktober 2022

Sekretariat DPRD Kabupaten Purwakarta kembali mengadakan Sosialisasi Peraturan Perundang-undangan Tipikor

Para Narasumber dari Mapolres Purwakarta pada kegiatan Sosper Tindak Pidana Korupsi dan dipandu oleh Kabag Umum Setwan, Rahmat Heriyansyah (pegang mike) sebagai moderator. Foto: Vena Humas Setwan

PURWAKARTA - Sekretariat DPRD Kabupaten Purwakarta kembali mengadakan Sosialisasi Perundang-undangan tentang Tindak Pidana Korupsi dengan menghadirkan pemateri dari unit III Polres Purwakarta dan dipandu oleh moderator Kabag Umum Setwan Purwakarta, Rahmat Heriansyah, S.Sos.,M.Si, Jumat 28 Oktober 2022.

Kegiatan Sosialisasi Perundang-undangan (Sosper) dilaksanakan di ruang rapat Gabungan Komisi (Gabkom) lantai II gedung DPRD Purwakarta, Jl. Ir. Juanda No.11, Ciganea, Kecamatan Jatiluhur, Kabupaten Purwakarta, Jawa Barat diikuti sejumlah pejabat dan staff Setwan baik ASN maupun Non ASN.

Tema yang disuguhkan oleh Narasumber adalah; "Kecenderungan Tindak Pidana Korupsi dalam Pengelolaan Keuangan Negara dalam Perspektif Aparat Penegak Hukum".

Kasubag Humas Setwan Purwakarta, Dhadi Maulanawan W.S, S.Ag (baju putih) Foto: Vena Humas Setwan

Setelah para narasumber menyampaikan materinya, moderator memberi kesempatan kepada peserta sosper untuk bertanya seputar ruang lingkup khususnya para pejabat di bidang yang menangani keuangan negara. "Silahkan yang mau bertanya, manfaatkan kesempatan ini (sosper) untuk bertanya kepada narasumber yang memang menangani di bidang Tindak Pidana Korupsi. Kita melaksanakan sosper ini sebagai pencerahan dan agar dalam menjalnkan tugas tetap sesuai aturan,"kata moderator Rahmat Heriansyah.

Kesempatan yang diberikan oleh moderator dimanfaatkan oleh sejumlah peserta sosper untuk bertanya dan meminta pencerahan serta solusi ketika menghadapi kendala berupa intervensi pihak luar yang punya kekuasaan. "Kalau memang tidak melakukan kesalahan dan mengerjakan pekerjaan sesuai aturan perundang-undangan tidak perlu takut untuk menolak intervensi itu. APH juga akan menilai dengan objektif apa yang anda sampaikan,"demikian jawaban dari narasumber sosper ketika ada pertanyaan dari peserta sosper. (Humas Setwan)

Senin, 24 Oktober 2022

DPC Peradi Mengadakan Audien ke Komisi I DPRD Purwakarta, Disdukcapil Perlu Sosialisasi yang Inten Ke Masyarakat

Komisi I DPRD Purwakarta menerima Audiensi dari Perhimpunan Advokat Indonesia (Peradi). Foto: Rani Humas Setwan


Purwakarta – Ketua DPC Perhimpunan Advokat Indonesia (Peradi) Kabupaten Purwakarta, Dulnasir, SH.,MH beserta pengurus Peradi Purwakarta lainnya berkunjung ke Komisi I DPRD Purwakarta untuk melakukan audien, Senin 24 Oktober 2022.

Kedatangan Ketua Peradi Purwakarta, Dulnasir, SH.,MH didampingi Wakil Ketua Peradi Heri Rosnendi SH., Sekretaris Peradi Mas Moh Khudri, SH.,M.Si dan sejumlah anggota antara lain, Riyad Abdul Hanan SH., Titing Sumiati SH., Desriany Dyah, SH., Deni A Rahman SH. dan Iwan Sultandi SH.

Ketua Peradi Purwakarta, Dulnasir, SH.,MH (nomor 3 dari kanan) dan pengurus Peradi usai audiense ke DPRD Purwakarta

Mereka diterima oleh Anggota Komisi I DPRD Purwakarta, Didin Hendrawan, SE dari Fraksi Partai Keadilan Sejahtera (PKS). Sedangkan pejabat yang dihadirkan dari Pemkab adalah Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Purwakarta, Muhamad Husni, SH.,MH didampingi dua pejabat setingkat Kepala Bidang (Kabid), yaitu Furqon dan Muawanah.

Adapun persoalan yang disampaikan oleh anggota Peradi Kabupaten Purwakarta sebagaimana surat yang dilayangkan kepada pimpinan DPRD Purwakarta yaitu tentang permasalahan permasalahan yang ada di Kabupaten Purwakarta, tentang masalah Kependudukan di Kabupaten Purwakarta.

“Mengamati permasalahan permasalahan yang ada di Kabupaten Purwakarta, tentang masalah Kependudukan di Kabupaten Purwakarta yang dihubungkan dengan Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 108 Tahun 2019 tentang Peraturan Pelaksanaan Peraturan Presiden Nomor 96 Tahun 2018 tentang Persyaratan dan Tata Cara Pendaftaran Penduduk dan Pencatatan Sipil dan Peraturan Menteri Dalam Negeri Republik Indonesia Nomor 73 Tahun 2022 Tentang Pencatatan Nama pada Dokumen Kependudukan,”demikian bunyi surat Peradi itu. 

Dari pantauan ditempat audien diperoleh gambaran bahwa yang disampaikan baik pertanyaan dan masukan serta persoalan-persoalan yang dilontarkan para pengacara yang biasa melakukan tugas beracara di Pengadilan umumnya bisa dijawab dan dijelaskan secara detail disertai dengan landasan hukumnya.

“Mungkin bapak dan ibu dari Peradi bisa menerima apa yang kami sampaikan. Namun jika masih ada yang kurang jelas bisa menghubungi saya langsung dikantor apabila ada temuan lapangan yang perlu diselesaikan agar apa yang menjadi keperluan masyarakat bisa kami penuhi dengan tidak menjadi beban masyarakat. Dan itu sesuai dengan harapan yang disampaikan oleh pak Dirjen Dukcapil kepada kami,”demikian disampaikan Kepala Disdukcapil Kabupaten Purwakarta, M. Husni.

Terimakasih atas masukan dan sarannya yang disampaikan kepada kami Komisi I DPRD Purwakarta. Tentu ini masukan dari masyarakat untuk memudahkan masyarakat memperoleh hak-haknya. Yang diperlukan oleh Disdukcapil ke depan agar lebih intens lagi mensosialisasikan program-programnya,”demikian permintaan pimpinan rapat Komisi I DPRD Purwakarta, Didi Dendrawan, SE dari PKS. (Humas Setwan)

Sabtu, 22 Oktober 2022

Ketua DPRD Purwakarta Hadiri Peringatan Hari Santri Nasional Tingkat Kabupaten

Ketua DPRD Purwakarta, H. Ahmad Sanusi, SM (pakai jas hitam) saat menghadiri peringatan Hari Santri Nasional Tingkat Kabupaten Purwakarta (foto: Vena Humas Setwan)

PURWAKARTA - Ketua DPRD Kabupaten Purwakarta, Jawa Barat, H. Ahmad Sanusi SM menghadiri peringatan Hari Santri Nasional (HSN) tingkat Kabupaten Purwakarta bersama para pejabat Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), di Taman Pasanggrahan Purwakarta, Sabtu, 22 Oktober 2022.

Peringatan Hari Santri Nasional (HSN) yang diperingati pada tanggal 22 Oktober setiap tahunnya, bukanlah milik santri semata, Hari Santri adalah milik semua komponen bangsa yang mencintai tanah air, milik mereka yang memiliki keteguhan dalam menjunjung nilai-nilai kebangsaan.

Demikian sambutan Menteri Agama Republik Indonesia yang dibacakan Bupati Purwakarta Anne Ratna Mustika pada Upacara Peringatan Hari Santri Nasional Tingkat Kabupaten Purwakarta Tahun 2022, di Taman Pasanggrahan Purwakarta, Sabtu, 22 Oktober 2022.

Subtansi dari sambutan tersebut juga berkaitan dengan Keputusan Presiden Nomor 22 Tahun 2015 yang telah menetapkan tanggal 22 Oktober sebagai Hari Santri. Penetapan tanggal itu merujuk pada tercetusnya Resolusi Jihad yang berisi fatwa kewajiban berjihad demi mempertahankan kemerdekaan Indonesia.

Ketua DPRD Purwakarta, H. Ahmad Sanusi, SM (pakai sarung kuning)

"Peringatan Hari Santri tahun ini mengangkat tema, Berdaya Menjaga Martabat Kemanusiaan yang bermakna bahwa santri dalam kesejarahannya selalu terlibat aktif dalam setiap fase perjalanan Indonesia. Ketika Indonesia memanggil, santri tidak pernah mengatakan tidak. Santri dengan berbagai latar belakangnya siap sedia mendarmabaktikan hidupnya untuk bangsa dan negara," kata Ambu Anne, melanjutkan membacakan sambutan Menteri Agama, Yaqut Cholil Qoumas.

Menurutnya, Santri tidak melupakan tugas utamanya yaitu menjaga agama, serta selalu mengedepankan nilai-nilai agama dalam setiap perilakunya. Bagi santri, agama adalah mata air yang selalu mengalirkan inspirasi-inspirasi untuk menjaga dan menjunjung tinggi martabat kemanusiaan yang beresensi pada ajaran agama.

"Melalui momentum Upacara Peringatan Hari Santri Tahun 2022 ini, dihimbau kepada seluruh masyarakat untuk mendoakan para pahlawan terutama dari kalangan ulama, kyai, santri yang telah syahid di medan perang demi kemaslahatan bangsa dan agama. Semoga arwah para pahlawan bangsa ditempatkan yang terbaik di sisi Allah SWT," kata Ambu Anne.

Tema Berdaya Menjaga Martabat Kemanusiaan, kata Ambu Anne, sangat dalam artinya, ini menjadi pesan kepada semua bahwa eksistensi para santri harus bersama-sama dengan seluruh elemen masyarakat untuk terus mendukung mendorong dan meningkatkan nilai-nilai kemanusiaan. "Ini sejalan dengan kondisi kita hari ini yang secara ekonomi sosial juga menghadapi kesulitan karena dampak pandemi," ujarnya.

Menurut Ambu Anne, momentum peringatan hari santri ini bisa saling mengingatkan untuk sama-sama meningkatkan persatuan dan kesatuan bangsa dan terus berjuang serta berkontribusi untuk pembangunan di Kabupaten Purwakarta.

"Mudah-mudahan dengan momentum peringatan Hari Santri ini, akan terus saling merekatkan persatuan dan kesatuan bangsa sehingga kita akan terus berjuang untuk kabupaten tercinta ini," demikian Ambu Anne. *(Humas Setwan)*

Jumat, 21 Oktober 2022

Banggar DPRD Purwakarta Lanjutkan Pembahasan KUA-PPAS TA 2023

Ketua Banggar H. Ahmad Sanusi, SM dan Wakil Ketua Banggar, Warseno, SE pada rapat Banggar dalam rangka Pembahasan Rancangan KUA dan Rancangan PPAS TA. 2023 (foto: Vena Humas Setwan)


Purwakarta - Anggota Badan Anggaran (Banggar) Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Purwakarta, Jawa Barat kembali melakukan rapat membahas rancangan Kebijakan Umum Anggaran (KUA) Prioritas Plafon Anggaran Sementara (PPAS) Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) Kabupaten Purwakarta Tahun Anggaran (TA) 2023, Kamis siang (20 Oktober 2022).

Rapat Banggar membahas rancangan KUA-PPAS TA 2023 dipimpin langsung oleh Ketua Banggar yang juga menjabat sebagai Ketua DPRD Purwakarta, H. Ahmad Sanusi, SM (F. Golkar) didampingi Wakil Ketua DPRD, Warseno, SE (F. PDI-P). 

Anggota Banggar

Anggota Banggar yang hadir antara lain, H. Dedi Juhari (Ketua Fraksi PKS), Hj. Enah Rohanah (Ketua Fraksi Golkar), Rifky Fauzi, SH (F. Gerindra), Hidayat, S.Th.I (Ketua Fraksi PKB),Ceceng Abdul Qodir, S.Pd.I (F. PKB), Lina Yuliani (Ketua Fraksi PDI-P), Ir. Moch. Arief Kurniawan, MM (F. PKS) Muhsin Junaedi (F. Berani).

Sementara pejabat yang hadir dari Pemkab Purwakarta Ketua Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) yang juga menjabat Sekda, H. Norman Nugraha., Wakil Ketua TAPD Aep Durrohman., Sekretaris TAPD Nurcahya., Kepala Bapenda H. Asep Supriatna., Kepala Dinas PUTR Ryan Oktavia., Staf Ahli (Sahli) Bupati Asep Surya., Kepala Dinas Damkar dan Penyelematan merangkap Plt. Kadisporaparbud H. Wieby., Kepala Dinas Lingkungan Hidup R. Deden Guntari., Kepala Dinas Kesehatan merangkap Plt. Dir. Bayu Asih Dr. Deni., Kepala Dinas Koperasi,UKM, Perdagangan dan Perindustrian (DKUPP), Hj. Karliati Juanda., Kepala Dinas Perhubungan R. Iwan Soeroso., Sahli Bupati merangkap Kadis Peternakan dan Perikanan Ida Hamidah.   

Para pejabat Pemkab Purwakarta yang hadir pada rapat Banggar

Dalam rapat tersebut selain pemaparan yang disampaikan oleh sejumlah Kepala Perangkat Daerah yang hadir saat itu, juga dibahas postur anggaran TA 2022 dan prediksi pendapatan TA 2023 yang disampaikan oleh Kepala Badan Pendapatan Daerah (Bapenda), H. Asep Supriatna.

Yang paling alot dari rapat tersebut pembahasan seputar anggaran real dan anggaran politis. Apalagi ketika anggota Banggar menanyakan apakah Pendapatan asli Daerah (PAD) bisa ditingkatkan pada TA 2023 ? "Coba pak Kepala Bapenda, kita bicarakan yang real aja apakah pendapatan tahun 2023 bisa ditingkatkan berapa persen. Kalau teknis itu tugas pak Kaban?,"tanya Rifky.

"Izin menyampaikan jawaban dari pertanyaan anggota Banggar pak Ketua,"kata Kepala Bapenda kepada Ketua Banggar H. Ahmad Sanusi, SM sebagai pimpinan rapat Banggar.

"Ya Silahkan,"jawab Ketua Banggar.

"Kalau target sih bisa saja ditingkatkan apalagi sekarang perekonomian sudah mulai terlihat ada perubahan yang bagus. Beberapa sektor pendapatan bisa ditingkatkan misalnya dari sektor pajak hiburan dan pajak restoran, pajak MBLB, BPHTB, PBB dan lainnya yang sudah kita buat aplikasinya agar wajib pajak tidak perlu datang ke kantor Bapenda. Mereka cukup mengisi data-data melalui online. Setelah wajib pajak mengisi data-data baru nanti dari petugas Bapenda memverifikasi kelapangan apakah data yang disampaikan sudah sesuai atau ada celah yang belum dilaporkan oleh wajib pajak,"demikian pak Ketua Banggar.

Rapat Banggar berakhir pukul 17.25 dan akan dilanjutkan hari ini, Jumat (21/10/2022). (Humas Setwan)

Kamis, 20 Oktober 2022

Pansus B DPRD Purwakarta Segera Rampungkan Pembahasan Raperda tentang Rencana Pembangunan Industri Kabupaten

Rapat Pansus B dalam rangka Pembahasan Raperda Rancangan Peraturan Industri Kabupaten Purwakarta 2022-2042. Foto: Vena Humas Setwan

PURWAKARTA - Rapat Panitia Khusus B DPRD Purwakarta kembali melakukan pembahasan Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) tentang Rencana Pembangunan Industri Kabupaten Purwakarta, Rabu (19/10/2022). 

Rapat dipimpin langsung oleh Ketua Pansus B, Ceceng Abdul Qodir, S.Pd.I (F. PKB) di ruang Komisi I gedung DPRD Purwakarta, lantai II di Jalan Ir. H. Juanda, Ciganea, Jatiluhur, Kabupaten Purwakarta, Jawa Barat dihadiri anggota Pansus B, Said Ali Azmi (F. Gerindra), Yadi Nurbahrum (F. PDI-P), Dedi Juhari (Ketua F. PKS), Didin Hendrawan (F. PKS), Neneng Sri Kustinah (F. DPN) dan Chaerul Amin (F. Berani).

Rapat Raperda ususlan Pemerintah Daerah itu juga dihadiri oleh Kepala Dinas Koperasi, UKM, Perdagangan dan Perindustrian (DKUPP) Dra. Hj. Karliati Juanda, MM didampingi Kabid Industri DKUPP, Makmur dan stafnya Hermanda, Kabag Hukum Pemkab Purwakarta, Dicky Darmawan dan sejumlah pejabat lainnya.

"Baiklah rapat kita mulai. Terimakasih kepada rekan-rekan di Pansus B yang telah hadir dan Kepala DKUPP serta dari Bagian Hukum Pemda. Ini rapat lanjutan dari rapat-rapat sebelumnya. Untuk mempersingkat waktu saya mohon kepada Kepala DKUPP untuk memaparkan dan menjelaskan sudah sejauhmana kajian dari perjalanan Raperda yang akan kita bahas sekarang sebelum nanti ditanggapi atau masukan dari para anggota Pansus B. Saya persilahkan kepada ibu Kadis,"ujar Ketua Pansus B, Ceceng Abdul Qodir.

"Terimkasih kepada Ketua Pansus B dan anggota Pansus B, Kami sudah melakukan koordinasi ke Provinsi dan mendapat pencerahan. Kita satu persepsi. Apa yang kita susun sudah sesuai. Bahwa kita tidak boleh berbeda dengan aturan yang sudah dikeluarkan oleh pusat dan Provinsi. Kita sudah beberapa kali berkomunikasi dengan Indag Provinsi. Dan ini sesuai dengan syarat yang dibutuhkan,"kata Kadis KUPP, Karliati Juanda menjelaskan langkah-langkah yang sudah ditempuhnya.

Sementara anggota Pansus B, Dedi Juhari menyampaikan masukan pada rapat tersebut agar Raperda yang tengah dibahas akan menghasilkan produk Perda yang solutif dan aplikatif. "Saya harap output dari pembentukan Raperda ini akan menghasilkan produk Perda yang solutif dan aplikatif jangan sampai hanya mengggugurkan kewajiban,"saran Ketua Frkasi PKS, Dedi Juhari.

Sedangkan anggota Pansus B lainnya, Said Ali Azmi memberi masukan agar Raperda yang tengah dibahas supaya melibatkan Perangkat Daerah terkait lainnya agar terkoneksi supaya kelak setelah jadi Perda tidak saling menyalahkan dan saling lempar tanggungjawab,"Ketua (ditujukan kepada ketua Pansus B) izin,"potong Bang Jimmy sapaan Said Ali Azmi. "Ya Silahkan,"jawab Ketua Pansus B Ceceng Abdul Qodir.

"Hemat saya akan lebih baik bila Perangkat Daerah terkait lainnya supaya diundang agar Raperda ini setelah jadi Perda dan ketika diaplikasikan tidak saling menyalahkan dan lempar tanggungjawab,"kata Bang Jimmy.

"Baiklah. Terimkasih kepada anggota Pansus yang telah memberi masukan dan sarannya. Juga kepada bu Kadis KUPP dan Kabag Hukum serta dari Sekretariat Dewan yang telah mendapingi rapat ini. Untuk rapat selanjutnya kita sepakati dilaksanakan minggu depan dengan mengundang beberapa Perangkat Daerah terkait,"kata Ketua Pansus B, Ceceng Abdul Qodir, S.Pd.I menutup rapat yang berakhir sekitar pukul 15.00 Wib. (Humas SETWAN)


Jumat, 14 Oktober 2022

Ketua DPRD Purwakarta Mengapresiasi Keberhasilan Pencapaian Target Pajak Oleh Bapenda



Purwakarta – Ketua DPRD Purwakarta, H. Ahmad Sanusi, SM mengapresiasi atas capaian target perolehan pajak oleh jajaran pegawai di Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Kabupaten Purwakarta, Jawa Barat.

“Saya sebagai ketua DPRD Purwakarta mengapresiasi atas capaian target perolehan kendati dalam situasi ekonomi yang masih labil dan berat saat ini,”kata Ketua DPRD H. Ahmad Sanusi yang akrab disapa H. Amor dikantornya, Rabu (14/10/2022).

Bahkan bila melihat data, peroleh target dari Januari hingga September 2022 sudah melebihi target cukup signifikan.

Ketua DPRD Purwakarta, H. Amor menyinggung soal adanya mutasi dan rotasi terhadap sejumlah pejabat di Bapenda, H. Amor berpesan beberapa hari lalu, “Dengan adanya mutasi. Untuk pegawai baru di Bapenda agar kinerja Bapenda lebih meningkat lagi, jangan malah sebaliknya.

Dan saya ucapkan kepada pegawai lama yang dimutasi saya menyampaikan penghargaan atas dedikasi yg tinggi selama kerja di Bapenda sudah memperlihatkan prestasi yang baik terbukti dengan capaian target perolehan pajak sampai saat ini,”kata H. Amor politisi dari Partai Golkar itu.

Sementara data yang diperoleh wartawan media ini menunjukan perbandingan perolehan pajak selama Kepala Bapenda dijabat H. Asep Supriatna di tahun 2022 menunjukan peningkatan cukup signifikan, diantaranya perolehan pajak daerah dari sektor pajak restoran dan pajak hiburan.

Misalnya pajak restoran 01 Januari 2021 sampai September 2021 sebesar Rp.25.349.053.603.

Sementara tahun 2022 sejak 01 Januari sampai September 2022 sudah mencapai Rp.39.599.034.594 melebihi capaian target tahun sebelumnya sebesar Rp.14.249.980.991.

Kemudian dari sektor pajak hiburan capaian 01 Januari 2021 sampai September 2021 sebesar Rp. 351.383.844.

Sedangkan capaian mulai 01 Januari 2022 sampai September 2022 sudah mencapai Rp.2.128.529.853. Ini berarti sudah melebihi target sebesar Rp.1.777.146.009. (Humas Setwan)



Rabu, 12 Oktober 2022

Sekretaris DPRD Purwakarta Mengikuti Kegiatan Pelantikan Pejabat Eselon II dan Puluhan Pejabat Administrasi dan Pengawas

Sekretaris DPRD Suhandi (baju merah) menyaksikan pelantikan pejabat eselon II, III dan eselon IV oleh Bupati Anne Ratna Mustika di pendopo Pemkab, Rabu 12 Oktober 2022 (Foto: Vena Humas Setwan)


PURWAKARTA - Sekretaris DPRD Kabupaten Purwakarta, Jawa Barat, Drs. H. Suhandi, M.Si turut menghadiri pelantikan pejabat eselon II, III dan eselon IV di lingkungan Pemkab Purwakarta. Pelantikan dilakukan langsung oleh Bupati Purwakarta, Hj. Anne Ratna Mustika, SE di Pendopo Kabupaten Purwakarta, Jl. Ganda Negara No.11, Rabu 12 Oktober 2022.

Pada giat pelantikan, Sekwan Suhandi terlihat bersama Wakil Bupati Purwakarta H. Aming dan pejabat eselon II (setingkat Kepala Dinas) lainnya.    

Pada acara hari itu, Bupati Purwakarta Anne Ratna mustika melantik dan mengambil sumpah jabatan Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Muhamad Husni. Selain itu, Ambu Anne - sapaan Bupati Purwakarta, Anne Ratna Mustika - juga melantik dan mengambil sumpah jabatan 19 pejabat administrator setingkat eselon III, eselon III A dan III B serta 42 orang pejabat eselon IV atau pejabat pengawas.

Dalam pidatonya, Ambu Anne mengucapkan selamat bekerja kepada pengemban amanah sebagai pejabat pimpinan tinggi pratama, pejabat administrator, pejabat pengawas dan pejabat fungsional. "Teriring harapan dan doa, semoga semuanya dapat menjadi leader, inovator, sekaligus navigator pelaksanaan program dan kegiatan yang bertanggung jawab, tangguh dan profesional," kata Ambu Anne.

Ia juga berharap kepada pejabat yang baru dilantik untuk selalu bekerja dan berkarya dalam rangka melanjutkan Purwakarta Istimewa, yang merupakan perwujudan dari visi Bupati Purwakarta, agar mampu menghadapi segala tantangan dan tuntutan masyarakat untuk meningkatkan peran dan fungsi pemerintah dalam pembangunan dan pelayanan publik, sehingga bisa terus bergerak maju.

Menurutnya, sebagai Pejabat Pembina Kepegawaian, dalam rotasi mutasi ini, ia tidak membedakan gender, suku, agama, RAS dan golongan. Pejabat Pembina Kepegawaian berwenang menetapkan pengangkatan, pemindahan, dan pemberhentian PNS, dan pembinaan manajemen ASN.

Dalam menjalankan kewenangannya itu, ia selalu mendasarkan pada pertimbangan objektifitas, kompetensi, kualifikasi, syarat jabatan. Kemudian, penilaian terhadap prestasi kerja, kepemimpinan, kerjasama, dan kreatifitas.

Bupati menegaskan bahwa pengambilan keputusan dalam pembinaan manajemen dan karir PNS sepenuhnya mengacu pada Peraturan Perundang-Undangan yang berlaku.

"Meskipun saya memiliki hak prerogatif untuk menentukan proses keputusan dan kebijakan dalam pembinaan manajemen ASN. Saya juga berpesan agar ASN senantiasa harus menjaga dan mempertahankan integritas, loyalitas, disiplin, komitmen. Mampu memanfaatkan segala sumber daya secara optimal untuk menghasilkan produktivitas kerja secara maksimal," ujarnya. (Humas Setwan)

Selasa, 11 Oktober 2022

Sekretaris DPRD Purwakarta Suhandi Mengikuti Kegiatan Perayaan Maulid Nabi Muhammad SAW Bersama Bupati Ambu Anne

 

Sekretris DPRD Purwakarta, Drs. H. Suhandi, M.Si (pakai tasbih di pergelangan tangan) saat mengikuti kegiatan perayaan Maulid Nabi Muhammad SAW di mesjid agung Baing Yusuf, Senin (10/10/2022) Foto : Randi Humas Setwan

PURWAKARTA - Sekretaris DPRD (Sekwan) Purwakarta, Drs. H. Suhandi, M.Si mengikuti kegiatan perayaan Maulid Nabi Muhammad SAW bersama Bupati dan pejabat utama (Jabatan Pimpinan Tinggi) Pemkab Purwakarta, di Mesjid Agung Baing Yusuf, Jl. Ganda Negara, Senin (10/10/2022).

Sedangkan untuk kalangan pejabat utama Setwan dan pegawai ASN dan Non ASN lainnya mengikuti kegiatan perayaan Maulid Nabi Muhammad SAW melalui virtual di ruang rapat Gabungan Komisi gedung DPRD Purwakarta, Jl. Ir. H. Juanda, Ciganea, Jatiluhur.

Bupati Purwakarta, Anne Ratna Mustika pada peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1444 H/2022 M, di Masjid Agung Baing Yusuf Purwakarta pada hari Senin 10 Oktober 2022 dalam sambutannya mengatakan, bulan Rabiul Awal adalah bulan yang penuh rahmat dan berkah, dibulan ini ada peristiwa besar yang tidak bisa dilupakan oleh umat muslim di dunia. Yakni, lahirnya sosok panutan alam baginda Rosul Muhammad SAW dari rahim seorang ibu bernama Siti Aminah dan sang ayah bernama Abdullah bin Abdul Muthalib.

Menurut Ambu Anne - sapaan Bupati Purwakarta Anne Ratna Mustika - peringatan maulid ini bukan hanya kegiatan seremonial yang dilaksanakan tanpa subtansi, mari kita perkuat silaturahmi dan melaksanakan ibadah karena Allah. Menurutnya, kita harus tetap istiqomah dalam mencintai Rosulullah.

"Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW ini sebagai penghormatan umatnya kepada seorang Rasulullah yang merupakan pemimpin umat manusia. Karena contoh kehidupan dan pribadi yang komprehensif serta yang paling baik sebagai Uswatun Hasanah adalah Nabi Muhammad SAW," kata Ambu Anne.

Atas nama Pemerintah Kabupaten Purwakarta, ia mengapresiasi terlaksananya Maulid Nabi Muhammad SAW, dimana Rasululloh merupakan reformis sejati yang merubah peradaban hingga menjadi peradaban yang Islami, dan sampai sekarang kita semua menjadi umat dan pengikut setia Nabi Muhammad SAW.

"Maulid Nabi Muhammad SAW biasanya dirayakan dengan memperbanyak shalawat serta saling mengingatkan antarsesama umat muslim," ujar Ambu Anne.

Kata Ambu Anne, bentuk ucapan Maulid Nabi Muhammad SAW ini bisa berupa kalimat yang menenangkan hati, berisi untaian do'a kebaikan, atau penggalan arti surat-surat Al-Qur'an dengan makna memperingati kelahiran Nabi Muhammad SAW.

"Diharapkan dengan mengikuti peringatan Nabi Muhammad SAW ini, semua umat muslim dapat meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Allah SWT, serta dapat meneladani sifat Nabi Muhammad SAW," ujarnya.

Kegiatan tersebut dihadiri unsur Forkopimda, Sekda, Asda, Staf Ahli, Rois Syuriah PW NU Jabar, para jemaah, Ketua Baznas Kabupaten Purwakarta, Pengasuh Pondok Pesantren Al-Islam Purwakarta, Pengasuh Pondok Pesantren, Para Alim Ulama, Kiayi, Sepuh pinisepuh,  beserta tamu undangan lainnya, serta Kepala Perangkat Daerah dan para Camat mengikuti Virtual. (Humas DPRD)

Pegawai Sekretariat DPRD Purwakarta Ikuti Kegiatan Maulid Nabi Muhammad SAW Melalui Virtual

Para pejabat dan pegawai ASN non ASN saat mengikuti kegiatan peringatan perayaan Maulid Nabi Muhammad SAW secara virtual di ruang rapat Gabungan Komisi gedung DPRD Purwakarta. Foto : Rani Humas Setwan

PURWAKARTA -  Pegawai ASN dan Non ASN di lingkungan Sekretariat DPRD (Setwan) Purwakarta mengikuti kegiatan perayaan Maulid Nabi Muhammad SAW melalui virtual di ruang rapat Gabungan Komisi, lantai 2 gedung DPRD Purwakarta, Jalan Ir. H. Juanda No. 11, Ciganea, Jatiluhur, Senin (10/10/2022).

Sedangkan untuk kalangan pejabat utama Setwan seperti Sekretaris DPRD Purwakarta, Drs. H. Suhandi, M.Si dan pejabat eselon III a, mengikuti kegiatan perayaan Maulid Nabi Muhammad SAW secara langsung di Mesjid Agung Baing Yusuf bersama Bupati dan pejabat eselon II lainya.

Bupati Purwakarta, Anne Ratna Mustika pada peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1444 H/2022 M, di Masjid Agung Baing Yusuf Purwakarta pada hari Senin 10 Oktober 2022 dalam sambutannya mengatakan, bulan Rabiul Awal adalah bulan yang penuh rahmat dan berkah, dibulan ini ada peristiwa besar yang tidak bisa dilupakan oleh umat muslim di dunia. Yakni, lahirnya sosok panutan alam baginda Rosul Muhammad SAW dari rahim seorang ibu bernama Siti Aminah dan sang ayah bernama Abdullah bin Abdul Muthalib.

Menurut Ambu Anne - sapaan Bupati Purwakarta Anne Ratna Mustika - peringatan maulid ini bukan hanya kegiatan seremonial yang dilaksanakan tanpa subtansi, mari kita perkuat silaturahmi dan melaksanakan ibadah karena Allah. Menurutnya, kita harus tetap istiqomah dalam mencintai Rosulullah.

"Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW ini sebagai penghormatan umatnya kepada seorang Rasulullah yang merupakan pemimpin umat manusia. Karena contoh kehidupan dan pribadi yang komprehensif serta yang paling baik sebagai Uswatun Hasanah adalah Nabi Muhammad SAW," kata Ambu Anne.

Atas nama Pemerintah Kabupaten Purwakarta, ia mengapresiasi terlaksananya Maulid Nabi Muhammad SAW, dimana Rasululloh merupakan reformis sejati yang merubah peradaban hingga menjadi peradaban yang Islami, dan sampai sekarang kita semua menjadi umat dan pengikut setia Nabi Muhammad SAW.

"Maulid Nabi Muhammad SAW biasanya dirayakan dengan memperbanyak shalawat serta saling mengingatkan antarsesama umat muslim," ujar Ambu Anne.

Kata Ambu Anne, bentuk ucapan Maulid Nabi Muhammad SAW ini bisa berupa kalimat yang menenangkan hati, berisi untaian do'a kebaikan, atau penggalan arti surat-surat Al-Qur'an dengan makna memperingati kelahiran Nabi Muhammad SAW.

"Diharapkan dengan mengikuti peringatan Nabi Muhammad SAW ini, semua umat muslim dapat meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Allah SWT, serta dapat meneladani sifat Nabi Muhammad SAW," ujarnya.

Kegiatan tersebut dihadiri unsur Forkopimda, Sekda, Asda, Staf Ahli, Rois Syuriah PW NU Jabar, para jemaah, Ketua Baznas Kabupaten Purwakarta, Pengasuh Pondok Pesantren Al-Islam Purwakarta, Pengasuh Pondok Pesantren, Para Alim Ulama, Kiayi, Sepuh pinisepuh,  beserta tamu undangan lainnya, serta Kepala Perangkat Daerah dan para Camat mengikuti Virtual. (Humas DPRD)


Sabtu, 08 Oktober 2022

Sub Bagian Humas, Protokol dan Publikasi Setwan Kabupaten Purwakarta melakukan Kunjungan Kerja Ke Setwan Provinsi Jawa Barat



Bandung - Jumat, 7 Oktober 2022 Sub Bagian Humas, Protokol dan Publikasi Setwan Kabupaten Purwakarta "Sowan" Ke Setwan Provinsi Jawa Barat Jalan Diponegoro No. 27, Citarum, Kecamatan Bandung Wetan, Kota Bandung, Jawa Barat. 

Kunjungan Kerja tersebut merupakan yang Perdana dibawah Kepemimpinan Kasubbag Humas, Protokol dan Publikasi Dhadi Maulanawan Wijaya Saputra, S.Ag yang diterima oleh Dra. Iis Rostiasih, M.Si diruang Kepala Bagian Persidangan dan Perundang-undangan. 

Dra. Iis Rostiasih, M.Si menjabat sebagai Kepala Bagian Persidangan & Perundang-undangan, menyatakan berterima kasih kepada Sub Bagian Humas, Protokol dan Publikasi Setwan Kabupaten Purwakarta sudah berkunjung. 


"Punten Ibu, Kami kesini ingin silaturahmi sekaligus koordinasi dan konsultasi tentang Kehumasan di Setwan Provinsi Jabar. Seperti apa Kehumasan disini" Pungkas Dhadi. Beliau berharap dapat menimba  dan diaplikasikan ilmu ini di Setwan Purwakarta. 

Iis mengatakan bahwasanya pekerjaan Humas itu unik, dalam arti kata banyak bertemu dengan orang, seperti saat menerima tamu kunjungan dan Media. Yang menjadi perhatian Khusus dalam pekerjaan Humas bagi Iis adalah Media.  Karena dengan banyaknya Media yang ada di Provinsi Jawa Barat dan keterbatasan anggaran, Setwan Provinsi Jabar tidak bisa mengakomodir semua Media. 

Iis pun menyarankan Setwan Kabupaten Purwakarta melakukan konsultasi juga dengan Dewan Pers terkait hal ini, agar mengetahui kaidah-kaidah ataupun aturan-aturan yang harus ditempuh oleh Media untuk melakukan Kerjasama. 

Sejalan dengan apa yang dikatakan Iis, Dhadi menjelaskan bahwa Setwan Kabupaten Purwakarta sedang merancang Aplikasi untuk menjawab tantangan tersebut. Aplikasi ini dengan sendirinya akan memilih Media mana yang sesuai dengan standar Dewan Pers dan mana yang belum sesuai. Media yang terpilih ini yang akan di akomodir untuk dilakukan Kerjasama Peliputan dan Publikasi. 


Disisi Publikasi dan Protokol Iis menerangkan, tim ini paling tersibuk di Kehumasan. Seringnya kunjungan kerja Anggota DPRD, maka sering juga kerja diluar kantor.

Staff Kehumasan Setwan Provinsi Jabar berjumlah 50 orang. "Saat jadwal kunjungan padat, kantor terkadang sepi. Karena semua staff berada dalam kedinasan luar kantor" Ujar Iis sambil tertawa. 

Meskipun padat kegiatan di Kehumasan, Staff ASN maupun Non ASN yang mendapat tugas diluar kantor dibekali Surat Perintah Perjalanan Dinas (SPPD) tanpa terkecuali dan disamakan. Sehingga terdapat penghasilan tambahan selain gaji tetap. 

Tak lupa Iis mengingatkan terkait sangat penting dilakukan pelatihan untuk Staff Kehumasan untuk menunjang kerja Staff agar lebih optimal dan menambah wawasan. 

Diakhir diskusi Iis berpesan kepada Sub Bagian Humas, Protokol dan Publikasi untuk tidak sungkan berkunjung kembali ke Setwan Provinsi Jawa Barat. 

Yang mengikuti Kunjungan ini selain Dhadi, adalah Staff Humas Protokol Publikasi antara lain Aziz sebagai MC dan Protokol, Vena sebagai Fotografer dan Protokol, Rani sebagai Fotografer dan Videografer, Hikmah sebagai Editor Foto dan Video, Sri sebagai Administrasi Kehumasan dan Randi sebagai  Videografer dan Publikasi Kehumasan. (Humas Setwan)

Selasa, 04 Oktober 2022

Sekretaris DPRD Purwakarta; Etika Birokrasi harus dijaga saat mengemban Tugas



Purwakarta - Upacara Apel Pagi minggu ke-1 Bulan Oktober 2022 di hadiri oleh ASN, Non ASN dan Siswa PKL di halaman gedung Sekretariat DPRD Kabupaten Purwakarta, Jl. Ir. H. Djuanda, Ciganea, Jatiluhur, Senin (03/10/2022). 

"Terima kasih kepada Pegawai ASN, Non ASN dan Siswa PKL sudah mengikuti kegiatan Apel Pagi di awal Bulan Oktober ini." Ujar Sekretaris DPRD Drs. Suhandi, M.si. Beliau juga menyampaikan agar ASN dan Non ASN yang kedapatan bertugas pada hari ini agar senantiasa untuk berhati-hati dan tak lupa untuk berdo'a saat bertugas.


Disinggung juga oleh Sekretaris DPRD terkait Etika birokrasi harus selalu dijaga oleh semua Pegawai Sekretariat DPRD dalam mengemban tugas. Hal ini agar tercapai kinerja secara maksimal. 

Etika Birokrasi menurut Kajian Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan, diartikan sebagai sistem yang berisikan prinsip-prinsip moral atau aturan-aturan perbuatan yang mengendalikan atau mempengaruhi kebiasaan Pegawai Negeri Sipil dalam menjalankan sistem pemerintahan secara hierarki dan jenjang jabatan. 

Upacara Apel Pagi ini dipimpin langsung oleh Sekretaris DPRD Purwakarta, Drs. H. Suhandi, M.Si dengan Pemimpin Apel pagi oleh Hartono Dwiantoro. (Humas Setwan

Maraton, DPRD Purwakarta Dari Pagi Hingga Sore Hari Menggelar Rapat Paripurna Tingkat I Membahas 3 Raperda Bersama Bupati

  Rapat Paripurna DPRD Kabupaten Purwakarta Pembicaraan TK. I Penyampaian 1 (satu) Raperda Dari Pemerintah Daerah dan 2 (dua) Raperda yang B...